• Jl. Pasir Jambak No.4, Pasie Nan Tigo Padang

  • Facebook Fahutan UM Sumbar

  • Instagram Fahutan UM Sumbar

BEM Fakultas Kehutanan Sukses Melaksanakan MASTA (Masa Ta'aruf) Mahasiswa Baru 2023

Foto Bersama Mahasiswa Baru FAHUTAN UM SUMBAR

Padang,- Selamat  datang calon rimbawan muda Fakultas Kehutanan (FAHUTAN) Universitas Muhammadiyah Sumatera Barat (UM Sumbar). Kamis, 28 September 2023 keluarga besar FAHUTAN UM Sumbar menyambut kedatangan mahasiswa baru. Penyambutan maba ini setiap tahun dilakukan yang biasa disebut dengan istilah Masa Ta’aruf (Masta) yang bertempat di conventional hall Prof. Dr. H.Ahmaf Syafi'i Ma'arif kampus 1 Padang UM Sumatera Barat.

Pelaksanaan MASTA bertujuan untuk memberikan pengenalan tentang kehutanan dan momen saling mengenal antar maba dengan seniornya untuk menguatkan soliditas antar rimbawan sesuai dengan tema yang diangkat “Membentuk Karakter dan Jiwa Korsa Calon Rimbawan Muda". BEM Fakultas Kehutanan selaku pelaksana kegiatan sangat bersemangat menyiapkan penyambutan calon-calon rimbawan/ti muda dibuktikan dengan kerjasama mereka dalam persiapan. Acara masta ini dihadiri langsung oleh Pimpinan Fakultas, Dekan, Kaprodi Dosen, Tendik, Mahasiswa aktif dan Alumni Fahutan UM Sumbar beserta tamu undangan (BEM Universitas, IMM dan KPUM Fakultas).

Ardi Marza Polanda selaku ketua panitia melaporkan sebanyak 26 orang mahasiswa baru Fakultas Kehutanan mengikuti Masa Ta'aruf (Masta).  Kegiatan masta dilaksanakan selama 2 hari, adapun hari pertama masta dilaksanakan dalam ruang mendengar materi-materi dari narasumber mulai dari pengenalan program studi ilmu kehutanan, sistem administrasi, keorganisasian yang ada di fakultas kehutanan dan sebagainya. Hari kedua dilaksanakan diluar ruangan dengan kegiatan long march sejauh 10 km untuk mempersiapkan rimbawan muda yang tangguh dan solid.

Masta 2

 

Gubernur BEM Fakultas Kehutanan Eko Ananda Putra dalam sambutannya mengucapkan “Selamat datang kepada mahasiswa baru Fakultas Kehutanan UM Sumbar yang telah diberi nikmat untuk masuk kepada sebuah proses pemaknaan dengan tajuk besar sebagai "mahasiswa".

Selanjutnya, dalam proses pemaknaan ini rasanya penting untuk kita sebagai mahasiswa memberi pesan kepada diri kita sendiri dan mengajak orang lain agar paham bagaimana cara menjadi orang mengagumi kemapuan dirinya dan peduli pada orang lain. Serta terkhususnya mahasiswa Fakultas kehutanan sebagai garda terdepan menjaga dan melindungi hutan serta mampu memanfaatkan hutan untuk masyarakat yang sejahtera maka seorang rimbawan mampu mengamalkan dan menerapkan 9 (sembilan) nilai dasar rimbawan yakni Jujur, Bertanggung jawab, Ikhlas, Disiplin, Visioner, Peduli, Kerjasama, Adil dan Professional, Ucapnya”.

Dalam sambutan sekaligus pembukaan Masta oleh Dr. Teguh Haria Aditia Putra, MP selaku dekan Fakultas Kehutanan, “selamat datang dan terimakasih kami ucapkan kepada mahasiswa baru yang telah memilih Fakultas Kehutanan UM Sumbar sebagai tempat menimba ilmu, jadilah rimbawan muda yang hebat dan peduli akan kondisi bumi kita, dan saya berpesan bahwasanya seorang mahasiswa Fakultas Kehutanan harus memiliki karakter 5S (Sapa, Senyum, Salam, Sopan dan Santun).

 

 

Reporter : Mulyadi, S.Hut., M.Si, 2023

SHARE KE: